Industri manufaktur merupakan industri yang mengolah bahan mentah menjadi produk yang siap dipakai konsumen. Oleh sebab itu, beberapa mesin sangat dibutuhkan untuk mempermudah membuat produk. Setiap manufaktur tentunya memiliki karakteristik yang berbeda, sehingga membutuhkan mesin yang beragam juga. Mesin yang digunakan pun harus disesuaikan dengan kebutuhan. Proses manufaktur ini bisa meliputi pengolahan fisik, kimia atau mekanis, yang mengubah bentuk, ukuran, atau sifat bahan untuk memenuhi kebutuhan tertentu.

Dalam industri ini, berbagai jenis peralatan digunakan, masing-masing dengan peran unik yang spesifik. Mesin manufaktur adalah teknologi canggih yang sangat penting dalam industri ini. Oleh sebab itu, ada beberapa mesin yang umum digunakan dalam industri manufaktur yang harus anda tahu.

  1. Tangki Penyimpanan

Untuk menyimpan produk dalam jumlah besar atau beberapa cadangan, tentu saja anda membutuhkan tangki penyimpanan. Biasanya, tangki penyimpanan dibutuhkan untuk mempertahankan integritas bahan yang disimpan di dalamnya. Oleh sebab itu, setiap industri memiliki aturan atau regulasi yang sesuai untuk menentukan jenis unit penyimpanan yang sesuai. Selain itu, ukuran dan bentuk tangki disesuaikan dengan penggunaannya. Tangki stainless steel sering digunakan di berbagai industri karena memiliki sifat anti korosi yang sangat baik. Tangki stainless steel juga sangat fleksibel dan mudah digunakan. Namun tidak hanya stainless steel, ada juga tangki penyimpanan dari paduan aluminium, plastik dan banyak lagi lainnya.

  1. Mixer

Mesin kedua yang dibutuhkan di industri manufaktur adalah mixer. Mixer berfungsi sebagai pencampur dua atau lebih bahan hingga menjadi satu kesatuan yang homogen dan seragam. Di dalam konsep manufaktur, mixer memainkan peran penting dalam pencampuran bahan agar mendapatkan hasil produk akhir yang diinginkan. Mixer juga memiliki berbagai skala, mulai dari skala laboratorium hingga skala industri besar serta dapat dirancang dalam menangani berbagai jenis bahan seperti cairan, padatan dan gas.

  1. Generator

Alat yang dapat menghasilkan listrik untuk mendukung berbagai proses produksi merupakan fungsi dari generator. Generator mengubah energi mekanik dan biasanya dari mesin penggerak seperti diesel, turbin angin atau turbin uap untuk dijadikan energi listrik melalui prinsip induksi elektromagnetik.

  1. Sentrifugal

Perangkat ini berfungsi untuk memisahkan isi berdasarkan kepadatan menggunakan wadah khusus. Biasanya alat ini digunakan untuk memisahkan cairan satu dengan cairan lain serta partikel padat. Penggunaan sentrifugal juga ada di berbagai sektor, seperti sentrifugal nosel cakram, sentrifugal cakram otomatis, sentrifugal bawah keranjang dan banyak lain jenis lainnya yang memiliki fungsinya masing-masing.

  1. Penghancur (Shredder)

Alat ini digunakan untuk menghancurkan benda-benda keras menjadi kecil yang tidak bisa dipotong secara manual oleh manusia. Beberapa perusahaan membutuhkan mesin penghancur untuk memotong ukuran bahan mentah. Mesin ini  harus lebih kuat dibandingkan bahan yang diproses, karena setiap produk memiliki kekerasan yang beragam.

  1. Lift

Salah satu alat yang sangat penting karena digunakan untuk mengangkat bahan-bahan atau komponen berskala besar ke tujuan yang diinginkan. Alat ini sangat membantu dalam mengangkat beban tanpa harus membebani manusia. Biasanya, lift ini digunakan di berbagai industri seperti dirgantara, konstruksi, otomotif dan juga pertambangan.

  1. Kompresor

Kompresor udara merupakan alat yang sangat penting untuk meningkatkan atau menjaga tekanan pada fluida dan mengalirkannya melalui pipa untuk mendukung berbagai kebutuhan industri. Biasanya, kompresor sering digunakan pada perusahaan yang beroperasi dengan gas alam karena perusahaan ini membutuhkan tekanan fluida yang konsisten. Di sejumlah sektor indutri, kompresor juga menjadi perangkat umum seperti pada stasiun bahan bakar saat mengisi udara yang ada pada ban kendaraan.

  1. Mesin pengemas

Mesin ini dibutuhkan untuk mengemas produk jadi lebih aman sebagai penyimpanan atau pengiriman kepada calon pembeli. Seiring dengan permintaan pasar domestik maupun internasional, biasanya pengemasan produk tidak dapat lagi dilakukan secara manual, melainkan harus menggunakan mesin pengemas untuk mempermudah dan mempercepat produksi. Dengan mesin ini, maka efisiensi waktu dan tenaga menjadi lebih mudah dan simple. Oleh sebab itu, mesin pengemas sangat penting bagi perusahaan yang sudah memiliki mobilitas penjualan yang tinggi.

  1. Mesin pendingin

Mesin ini merupakan mesin yang sangat penting dalam sektor industri manufaktur, pertanian, makanan dan juga minuman. Mesin pendingin berfungsi untuk mencegah produk agar tidak mudah dalam pembusukan ataupun rusak. Dalam industri manufaktur, tanpa adanya penggunaan mesin pendingin yang sesuai untuk menjaga produk tetap dingin pada tingkat suhu yang tepat, maka produk akan cepat rusak dan tak layak untuk dikonsumsi. Oleh sebab itu, mesin pendingin menjadi peran penting dalam industri manufaktur agar tidak mengalami kerugian terhadap produk yang rusak akibat pembusukan.

Kesimpulan

Mesin yang dibutuhkan pada industri manufaktur sebenarnya beragam dan banyak macam. Secara umum, mesin manufaktur menjadi bagian integral dari banyak industri karena memiliki peran dalam membantu proses produksi. 9 mesin di atas merupakan mesin atau alat yang dibutuhkan dalam pembuatan beragam produk. Dengan mesin-mesin ini maka pelaku industri akan mampu menyelesaikan tugas secara tepat waktu dan efisien dengan meningkatkan kinerja secara keseluruhan.